SOLUSI DIABETES

SOLUSI DIABETES

Mengontrol Gula Darah dan Memperbaiki Sel Beta Pankreas

Yacona

Chat Konsultasi

Produk

Testimoni

Order

Jangan Sampai Parah! Ini Cara Hindari Komplikasi Diabetes

Diabetes bukan cuma soal kadar gula tinggi, tapi juga risiko komplikasi yang bisa bikin kondisi makin parah. Kalau nggak dikontrol, bisa berujung ke masalah serius seperti gangguan jantung, ginjal, mata, hingga saraf. Nah, biar nggak sampai ke tahap itu, yuk mulai jaga kesehatan dengan cara ini!

 

 

1. Kontrol Gula Darah Secara Rutin

Gula darah yang nggak stabil bisa jadi pemicu utama komplikasi. Makanya, penting banget buat cek gula darah secara rutin. Pastikan tetap dalam rentang normal sesuai anjuran dokter. Kalau perlu, catat hasilnya biar lebih mudah dipantau.

 

2. Jaga Pola Makan Sehat

Hindari makanan tinggi gula, lemak jenuh, dan karbohidrat berlebihan. Pilih makanan tinggi serat seperti sayur, buah rendah gula, biji-bijian, dan protein sehat. Makan dengan porsi seimbang juga penting biar gula darah tetap stabil.

 

3. Rutin Berolahraga

Olahraga bisa bantu tubuh menggunakan gula darah lebih efektif. Cukup jalan kaki 30 menit sehari, yoga, atau senam ringan. Yang penting, lakukan secara rutin biar kesehatan tetap terjaga.

 

4. Minum Obat Sesuai Anjuran Dokter

Kalau sudah diresepkan obat atau insulin, jangan sampai malas minum. Patuh sama dosis dan jadwalnya supaya kadar gula tetap terkendali. Jangan sembarang berhenti atau mengganti obat tanpa konsultasi dulu ke dokter.

 

5. Perhatikan Kesehatan Kaki

Diabetes bisa menyebabkan sirkulasi darah buruk, terutama di kaki. Selalu periksa kondisi kaki, jangan sampai ada luka atau infeksi kecil yang dibiarkan. Gunakan sepatu yang nyaman dan selalu jaga kebersihannya.

 

6. Kelola Stres dengan Baik

Stres bisa bikin gula darah naik drastis. Coba atur pola hidup yang lebih santai dengan meditasi, hobi, atau sekadar ngobrol dengan orang terdekat. Tidur cukup juga penting buat bantu tubuh tetap sehat.

 

7. Rutin Periksa ke Dokter

Jangan cuma ke dokter kalau sudah merasa sakit. Pemeriksaan rutin bisa bantu deteksi dini potensi komplikasi. Jadi, tetap konsultasi secara berkala untuk mencegah hal-hal yang nggak diinginkan.

 

 

Kesimpulan

Diabetes bukan akhir dari segalanya, asal dikontrol dengan baik. Terapkan pola hidup sehat, disiplin dengan obat, dan rutin cek kesehatan supaya komplikasi bisa dicegah. Yuk, mulai sekarang lebih peduli sama diri sendiri biar tetap sehat dan bugar! 

Ketagihan Minuman Manis? Ini Bahaya yang Mengintai Tubuhmu

Minuman manis selalu jadi pilihan favorit banyak orang. Dari teh boba, kopi susu kekinian, soda, sampai jus buah dengan tambahan gula, semuanya menggoda. Tapi, tau nggak sih kalau kebiasaan minum yang manis-manis ini bisa membawa banyak risiko buat kesehatan kamu? Yuk, simak bahaya yang harus kamu tau!

1. Obesitas Mengintai

Minuman manis biasanya mengandung gula tambahan dalam jumlah besar. Gula ini bikin kalori masuk ke tubuh kamu tanpa bikin kenyang. Akibatnya, kamu tetap makan seperti biasa, tapi kalori yang masuk jadi berlebihan. Kalau nggak diimbangi dengan aktivitas fisik, lemak bakal numpuk di tubuh, dan ujung-ujungnya kamu bisa mengalami obesitas.

 

2. Meningkatkan Risiko Diabetes Tipe 2

Gula dalam minuman manis bikin tubuh kamu memproduksi insulin secara terus-menerus. Kalau konsumsi ini berlangsung lama, tubuh jadi kebal terhadap insulin. Ini yang bikin risiko kamu terkena diabetes tipe 2 meningkat. Parahnya lagi, diabetes ini bisa memicu komplikasi serius seperti kerusakan ginjal dan gangguan penglihatan.

 

3. Kerusakan Gigi

Minuman manis adalah musuh utama gigi. Gula yang menempel di gigi akan jadi makanan untuk bakteri di mulut. Bakteri ini memproduksi asam yang menyerang enamel gigi, menyebabkan gigi berlubang, bahkan kerusakan parah kalau nggak segera ditangani.

 

4. Risiko Penyakit Jantung

Konsumsi gula berlebihan bisa memengaruhi kadar kolesterol dalam tubuh. Gula tambahan diketahui meningkatkan kolesterol jahat (LDL) dan menurunkan kolesterol baik (HDL). Selain itu, gula juga meningkatkan trigliserida, yang semuanya berkontribusi pada risiko penyakit jantung.

 

5. Gangguan pada Hati

Minuman manis sering mengandung fruktosa dalam jumlah besar. Fruktosa ini diproses di hati, dan kalau terlalu banyak, bisa menyebabkan penumpukan lemak di organ tersebut. Kondisi ini dikenal sebagai fatty liver disease, yang kalau dibiarkan bisa berkembang jadi masalah serius.

 

6. Efek Kecanduan Gula

Gula punya efek adiktif yang mirip dengan narkoba. Semakin sering kamu mengonsumsinya, semakin besar keinginan untuk minum minuman manis lagi. Kalau sudah kecanduan, mengurangi asupan gula jadi tantangan besar.

 

7. Gangguan Hormon

Gula bisa mengganggu keseimbangan hormon leptin dan ghrelin, yang mengatur rasa lapar dan kenyang. Akibatnya, kamu bisa merasa lapar terus-menerus, meskipun sebenarnya sudah cukup makan.

 

 

 

Cara Mengurangi Konsumsi Minuman Manis Kamu nggak harus langsung berhenti total, tapi ada beberapa langkah kecil yang bisa dilakukan:
  • Pilih Air Putih: Jadikan air putih sebagai minuman utama kamu sehari-hari. Kalau bosan, coba tambahkan potongan lemon atau mentimun untuk infused water.
  • Kurangi Bertahap: Kalau kamu biasa minum kopi susu kekinian setiap hari, coba kurangi jadi seminggu sekali. Perlahan, tubuh akan terbiasa.
  • Cek Label Nutrisi: Selalu periksa label sebelum beli minuman kemasan. Hindari yang mengandung gula tambahan berlebih.
  • Buat Sendiri di Rumah: Misalnya, bikin jus buah segar tanpa tambahan gula. Lebih sehat dan hemat!

 

Mengurangi konsumsi minuman manis memang nggak gampang, tapi kesehatan kamu jauh lebih berharga. Yuk, mulai sekarang bijak dalam memilih apa yang kamu minum. Tubuh sehat, hidup pun jadi lebih bahagia!

Mengapa Yakon Digunakan sebagai Pengobatan Diabetes?

 

Tumbuhan yakon sudah tidak asing lagi di kalangan penderita diabetes sebagai herbal pengobatan diabetes. Namun, pernahkah Anda bertanya-tanya mengapa dari sekian banyak tumbuhan, hanya daun dari yakon saja yang dijuluki Daun Insulin?

 

 

Yakon memang sudah lama dikenal sebagai tanaman herbal untuk mengatasi diabetes. Bagian dari tumbuhan yakon yang paling sering digunakan adalah daun dan umbinya. Daun yakon dijuluki sebagai Daun Insulin karena diketahui dapat menurunkan kadar gula darah serta memperbaiki kerusakan sel beta pankreas pada penderita diabetes.

Sedangkan umbinya, memiliki kadar gula alami yang membantu menjaga kestabilan kadar gula darah. Umbi yakon juga dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dengan signifikan tanpa menimbulkan efek hipoglikemik. Belakangan, diketahui bahwa umbi dari yakon dapat mengatasi disfungsi ereksi yang menjadi salah satu gejala dari diabetes.

Namun, dari mana ya asal yakon?

Ternyata tumbuhan yakon bukan berasal dari Indonesia. Tumbuhan yakon pertama kali ditemukan di daerah Amerika Latin. Tumbuhan ini hidup di lingkungan beriklim subtropis yang cenderung dingin, namun yakon juga tetap bisa hidup di daerah beriklim tropis yang memiliki suhu dingin. Misalnya di daerah pegunungan.

Di tempat asalnya, yakon memang kerap digunakan untuk bidang kesehatan karena khasiatnya diketahui dapat membantu menyembuhkan pusing, demam, infeksi, menurunkan kadar kolesterol, menurunkan kadar gula darah hingga mencegah penyakit kardiovaskular. Seiring dengan terkenalnya khasiat dari yakon, yakon mulai diperdagangkan ke negara-negara lain, salah satunya Indonesia yang memiliki tingkat penderita diabetes yang tinggi. 

Datangnya tumbuhan yakon pun menjadi salah satu alternatif dari pengobatan herbal untuk diabetes. Banyak yang menggunakan yakon sebagai obat alami mengatasi diabetes karena lebih aman dan tidak memiliki efek samping, layaknya obat sintesis.

Baca Juga : 3 khasiat umbi yakon atasi diabetes, salah satunya meningkatkan kerja insulin!

Lalu apa saja khasiat dari yakon untuk mengatasi diabetes? Yuk simak sampai akhir ya!

1. Meningkatkan Produksi dan Menurunkan Resistensi Insulin

Seperti yang sudah disebutkan di atas tadi, daun yakon mendapat julukan daun insulin karena manfaatnya meningkatkan produksi insulin. Salah satu permasalahan utama dari diabetes melitus ialah hormon insulin yang dihasilkan pankreas tidak bekerja dengan baik atau juga karena tidak dapat menghasilkan insulin sama sekali. Sehingga glukosa dalam darah tidak dapat digunakan oleh sel tubuh dan dijadikan energi. Glukosa yang sudah ada di dalam tubuh pun hanya menumpuk dalam darah.

Bagian daun yakon mengandung berbagai senyawa aktif seperti fruktooligosakarida, fenol, chlorogenic acid serta flavonoid yang membantu melancarkan sekresi insulin serta meningkatkan respon tubuh terhadap insulin. Tak hanya itu, senyawa-senyawa aktif tersebut juga berperan untuk menghambat pembentukan glukosa di dalam tubuh, sehingga lonjakan kadar gula darah setelah Anda makan dapat dicegah.

Senyawa fruktooligosakarida atau yang biasa disebut FOS ini juga menjadi salah satu kandungan yang terdapat di bagian daun serta umbi yakon. FOS merupakan senyawa yang tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan, namun menjadi makanan untuk probiotik (bakteri baik di usus). Bakteri baik ini akan membantu tubuh untuk mencerna makanan, menghasilkan vitamin dan lain-lain. Kesehatan usus yang meningkat akan berpengaruh secara signifikan untuk meningkatkan produksi insulin dan menurunkan resistensi insulin tubuh.

Baca Juga : Daun yakon berkhasiat meningkatkan produksi insulin penderita diabetes

2. Menurunkan Kadar Gula Darah

Kinerja senyawa FOS dalam daun maupun umbi yakon dalam meningkatkan meningkatkan produksi insulin dan menurunkan resistensi insulin tubuh, akan berpengaruh pada penurunan kadar gula darah penderita diabetes. Penderita diabetes yang meningkat produksi insulin maupun sensitivitas insulinnya, akan membuat kinerja insulin menjadi lebih baik dalam menjalankan tugasnya.

Insulin akan bekerja dengan optimal dalam menjadi mediator penghantar glukosa ke dalam sel-sel tubuh. Akhirnya sel tubuh memiliki pasokan glukosa untuk diubah menjadi energi. Hal ini akan membuat kadar gula (glukosa) dalam darah menjadi stabil dan terkontrol.

Selain itu, terdapat senyawa inulin dan fruktan. Kedua senyawa ini dikategorikan sebagai serat makanan larut dalam air, tidak mudah dicerna ataupun diserap oleh tubuh sehingga dapat membantu menurunkan kadar gula darah. Ketika kedua senyawa tersebut masuk dalam tubuh Anda, kedua senyawa tersebut akan bekerja untuk menunda proses pencernaan dan penyerapan karbohidrat oleh tubuh.

Hal ini akan menyebabkan kadar gula darah Anda tidak naik dengan cepat dan terjaga dalam kisaran normal, karena karbohidrat tidak langsung dipecah menjadi glukosa dan diserap tubuh. Senyawa inulin dan fruktan juga berperan menjadi probiotik yang membantu mengatur kadar gula darah Anda dan penyerapan nutrisi oleh usus. 

Baca Juga : Ini alasan daun yakon mendapat julukan daun insulin

3. Menurunkan Tekanan Darah

Tekanan darah berkaitan dengan diabetes saling berkaitan, sebab kadar gula darah yang tinggi dapat merusak pembuluh darah dan mengganggu fungsi insulin dalam tubuh. Tekanan darah yang tinggi atau hipertensi akan menyebabkan kerusakan pada dinding pembuluh darah yang menyebabkan peradangan atau penumpukan plak. 

Kondisi ini akan menyebabkan aliran darah ke organ vital seperti jantung, ginjal, serta otak terganggu. Terganggunya aliran darah dapat menyebabkan resiko terjadinya komplikasi kesehatan. Nah kerusakan pembuluh darah ini akan mempengaruhi fungsi insulin di dalam tubuh, bahkan insulin menjadi tidak bisa bekerja sama sekali. Akhirnya tubuh mengalami resistensi insulin.

Nah, yakon juga mengandung senyawa flavonoid yang biasa disebut dengan quercetin. Salah satu fungsi dari senyawa ini adalah menurunkan tekanan darah dan mencegah terjadinya hipertensi. Senyawa quercetin diketahui memiliki efek vasodilator, yakni melebarkan pembuluh darah sehingga darah bisa mengalir dengan lancar. Tak hanya itu, senyawa ini juga dapat menghambat enzim yang berperan dalam meningkatkan tekanan darah. Sehingga dengan mengonsumsi yakon, Anda bukan hanya mencegah hipertensi namun juga melebarkan pembuluh darah yang membuat tekanan darah Anda  lancar.

Baca Juga : Bagaimana diabetes bisa sembuh dengan daun insulin yakon?

4. Sebagai Anti Oksidan dan Anti Inflamasi

Baik daun ataupun umbi yakon memiliki senyawa yang berkhasiat sebagai anti oksidan dan anti inflamasi. Senyawa pelindung ini adalah asam klorogenat dan polifenol. Asam klorogenat merupakan senyawa dengan efek antioksidan yang mencegah kerusakan akibat oksidasi berlebih. Oksidasi yang berlebihan seperti polusi, radiasi, stress atau efek samping dari metabolisme tubuh memicu kerusakan pada sel maupun jaringan.

Melalui senyawa asam klorogenat dari yakon, maka sel-sel tubuh Anda akan terjaga dari kerusakan akibat proses oksidasi. Sifat antioksidan dari asam klorogenat membantu melindungi dan mencegah kerusakan akibat radikal bebas pada sel-sel tubuh.

Sedangkan, senyawa polifenol memiliki sifat anti inflamasi. Anti inflamasi diperlukan tubuh untuk mengurangi peradangan dan mempercepat proses penyembuhan tubuh. Nah, sebenarnya peradangan merupakan respons alami tubuh terhadap infeksi, cedera ataupun iritasi. Namin, jika terjadi peradangan yang berlebihan ataupun kronis, dapat menyebabkan kerusakan pada jaringan tubuh yang berakhir dengan masalah kesehatan yang serius.

Melalui sifat anti inflamasi dari yakon, maka sistem kekebalan tubuh Anda akan meningkat. Tak hanya itu, senyawa polifenol juga membantu mengurangi rasa sakit dan nyeri akibat peradangan misalnya nyeri otot, sakit kepala atau nyeri sendi. Kesehatan jantung Anda juga akan meningkat sebab anti inflamasi bekerja untuk mencegah pembentukan plak pada dinding arteri.

Baca Juga : Daun yakon berkhasiat meningkatkan produksi insulin penderita diabetes

Lalu, mengapa penderita diabetes memerlukan antioksidan dan anti inflamasi? Sebab orang yang memiliki kadar gula darah tinggi, terlebih telah didiagnosa dengan diabetes, memiliki resiko stres oksidatif dan peradangan yang tinggi dalam tubuh. Stres oksidatif adalah ketidakseimbangan antara produksi radikal bebas dan kemampuan tubuh untuk menetralkannya.

Dalam kondisi diabetes, kadar gula darah yang tinggi dapat memicu produksi radikal bebas yang lebih banyak dari biasanya. Radikal bebas dapat merusak sel-sel tubuh dan mengganggu fungsi normal sel-sel tersebut. 

Nah itulah alasan-alasan mengapa yakon dipilih sebagai obat herbal diabetes. Yakon memiliki umbi dan daun yang sangat bermanfaat untuk diabetes baik untuk meningkatkan produksi insulin, menurunkan kadar gula darah, menurunkan resiko hipertensi hingga memiliki efek antioksidan yang baik untuk penderita diabetes. 

Dalam mengatasi diabetes Anda juga bisa mengonsumsi Yacona. Yacona terbuat dari 100% herbal alami dari daun yakon yang dikombinasikan dengan daun salam dan sambiloto. Kombinasi ketiganya akan membuat penurunan kadar gula darah dengan stabil. Tak hanya itu, Yacona juga berfungsi untuk memperbaiki kerusakan sel beta pankreas yang rusak pada penderita diabetes. Jangan lupa, pesan sekarang ya

 

Waspada, Ini Perbedaan Tumbuhan Yakon dan Paitan

Waspada, Ini Perbedaan Tumbuhan Yakon dan Paitan

Pemberian informasi yang salah ini berbahaya, karena berpotensi menimbulkan masyarakat menggunakan tumbuhan tersebut dengan tidak tepat, tidak bermanfaat atau berefek buruk bagi kesehatan penggunanya. Maka dari itu, kita perlu mengetahui perbedaan antara yakon dan paitan, agar dapat menggunakan keduanya dengan sebagaimana mestinya.

Budidaya Yakon 10

Barangkali Anda sudah tidak asing lagi dengan sebuah daun yang diberi julukan daun insulin. Daun ini dipercaya dapat mengatasi diabetes dengan meningkatkan kerja pankreas, sehingga produksi insulin berjalan dengan lebih baik. Nah, julukan daun insulin ini sebenarnya disematkan kepada daun yakon.

Sayangnya, orang-orang kerap keliru dalam membedakan daun yakon. Bahkan beberapa sumber dari media berita juga keliru membedakan daun yakon dengan daun dari tumbuhan lain, yakni paitan atau yang dikenal dengan kipahit. Padahal faktanya, mereka adalah dua tumbuhan dengan lingkungan, bentuk, batang, daun, umbi serta khasiat yang berbeda jauh.

Pemberian informasi yang salah ini berbahaya, karena berpotensi menimbulkan masyarakat menggunakan tumbuhan tersebut dengan tidak tepat, tidak bermanfaat atau berefek buruk bagi kesehatan penggunanya. Maka dari itu, kita perlu mengetahui perbedaan kedua tanaman tersebut agar dapat menggunakan keduanya dengan sebagaimana mestinya.

1. Asal Yakon dan Paitan

Tumbuhan yakon yang memiliki nama latin smallanthus sonchifolius berasal dari daerah Pegunungan Andes di Peru. Yakon harus hidup di kondisi tanah yang baik serta lingkungan yang bersuhu yang dingin selama masa pertumbuhannya, agar memiliki kualitas yang baik. Maka dari itu, yakon bukanlah jenis tumbuhan yang tumbuh dengan sembarangan, layaknya paitan. Bagian yang paling sering dimanfaatkan dari yakon adalah daun dan umbinya. 

Masyarakat Indonesia mengenal daun yakon sebagai Daun Insulin karena kandungannya yang dapat membantu mengontrol kadar gula dalam darah. Bukan hanya itu, tumbuhan yakon juga dikenal sebagai herbal anti diabetik karena memiliki kandungan fruktooligosakarida dan polifenol yang memiliki efek hipoglikemik, namun tidak berbahaya untuk dikonsumsi manusia. Selain memiliki efek untuk diabetes, yakon juga memiliki efek hipolipidemik tanpa mempengaruhi berat badan penderita diabetes.

Tumbuhan paitan atau kipahit memiliki nama latin Tithonia Diversifolia). Bahkan dengan melihat nama latin keduanya dengan cermat, Anda pasti sadar jika mereka memiliki genus dan spesies yang berbeda kan?

Nah, jika yakon kerap dimanfaatkan dalam bidang kesehatan, paitan kerap dimanfaatkan dalam bidang pertanian. Tumbuhan paitan kerap dimanfaatkan untuk pakan ternak maupun pupuk hijau. Paitan juga menjadi tumbuhan yang tangguh, sebab mudah tumbuh kembali setelah dipotong. Di negara Afrika, paitan tak hanya digunakan sebagai pakan ternak, namun juga penahan erosi. Sedangkan dalam bidang kesehatan, paitan digunakan sebagai anti malaria karena sifatnya yang repellent.

Paitan merupakan tanaman yang masuk ke dalam jenis semak dan berasal dari Meksiko. Berbeda dari yakon yang memerlukan suhu dingin untuk pertumbuhan, paitan dapat tumbuh diberbagai cuaca dan memiliki ketahanan yang baik. Paitan tersebar dari Amerika Tengah ke Selatan, Asia hingga Afrika.

Baca Juga : 5 Manfaat Daun Yakon untuk Diabetes

2. Klasifikasi Yakon dan Paitan

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, bahwa paitan dan yakon merupakan tumbuhan yang berbeda, sehingga tentu saja mereka memiliki perbedaan dalam klasifikasi ilmiah. Paitan dan yakon memang sama-sama berasal dari kingdom plantae, order asterales dan family asteraceae, namun mereka tetap memiliki perbedaan pada genus dan spesies.

Tumbuhan yakon berasal dari genus smallanthus serta spesies sonchifolius yang kita kenal dengan ciri-ciri berdaun yang besar dan bulat. Yakon juga diketahui dapat menjadi sumber makanan yang kaya akan serat dan memiliki efek antioksidan. Sedangkan paitan berasal dari genus tithonia dan spesies diversifolia dengan ciri memiliki bunga besar berwarna kuning yang kemerah-merahan. Paitan kerap menjadi tanaman hias, bahan baku pakan ternak ataupun anti malaria.

3. Daun Yakon dan Paitan

Daun yakon dikenali sebagai daun insulin karena berbagai khasiatnya untuk penderita diabetes. Daun yakon memiliki tampilan yang mirip dengan daun kol ataupun bunga matahari, yakni berbentuk hati atau oval dengan tepi bergerigi, berlobus dan tangkai panjang yang menautkan daun dengan batang. Daun yakon memiliki warna hijau yang cerah dengan permukaan daun yang berbulu halus.

Daun yakon juga memiliki ukuran yang bervariasi, tergantung jenis dan kondisi tumbuhannya. Beberapa varietas  yakon menghasilkan daun yang lebih besar. Biasanya daun yakon memiliki panjang sekitar 10-20 cm dengan lebar sekitar 5-10 cm. Daun yakon bisa dipanen sejak tanaman sudah berumur 60 hari dan dipetik setiap dua minggu sekali. 

Panen daun dilakukan hingga 10 kali masa panen sampai yakon berumur 7-8 bulan. Bunga dari yakon biasanya tumbuh pada pemetikan yang ke-10. Nah, jika bunga yakon sudah tumbuh, maka ini pertanda bahwa kualitas daun yang dihasilkan tumbuhan yakon sudah berkurang dan perlu diganti.

Sedangkan pada tumbuhan paitan, membentuk agak menjari, namun dengan ukuran yang lebih kecil dibanding dengan daun yakon. Daun paitan juga berbentuk pipih, permukaan daunnya yang mengkerut serta berujung runcing. Paitan memiliki daun dengan variasi warna mulai dari hijau muda hingga hijau tua. Paitan juga memiliki bunga. Bunganya memiliki rupa mirip bunga matahari dengan ukuran yang jauh lebih kecil.

Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan
Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan

4. Batang Yakon dan Paitan

Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan
Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan

Perbedaan paling mendasar dari batang tumbuhan yakon dan tumbuhan paitan terletak pada bulu halus. Batang dari tumbuhan yakon memiliki bulu halus yang pendek disekelilingnya. Batang yakon memiliki diameter hingga 5-10 cm, namun juga bisa mencapai lebih dari 20 cm jika tumbuhan sudah matang ataupun hidup di lingkungan yang kondusif. 

Sedangkan, tumbuhan paitan tidak memiliki bulu sama sekali pada bagian batangnya. Permukaan batang paitan juga memiliki bercak-bercak putih. Paitan memiliki diameter yang lebih kecil dibanding tumbuhan yakon, yakni sekitar 2-5 cm saja.

5. Pucuk Yakon dan Paitan

Yakon mempunyai pucuk berwarna ungu kemerahan bila sudah dewasa. Sedangkan paitan mempunyai pucuk yang berwarna hijau muda. Akan sangat mudah untuk melihat perbedaan antara keduanya.

Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan
Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan

6. Umbi Yakon dan Paitan

Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan
Perbedaan Daun Yakon dengan Daun Paitan

Inilah perbedaan dari keduanya yang paling meyakinkan. Yakon memiliki umbi, sedangkan paitan hanya memiliki akar tumbuhan. Yakon memiliki umbi dengan bentuk bulat atau oval dengan tekstur lembut, empuk, segar dan manis. Mungkin jika disamakan, umbi yakon memiliki rasa seperti buah pir. Umbi yakon memiliki ukuran sebesar lengan pria dengan berat 1-2 kg pada tiap umbinya.

Satu tanaman yakon dapat menghasilkan 5-10 umbi. Umbi yakon dapat dipanen setelah tumbuhan berumur 7-8 bulan. Salah satu pertanda umbi yakon siap panen adalah munculnya bunga pada tumbuhan yakon yang menjadi pertanda bahwa kualitasnya telah menurun. Setelah panen umbi, tumbuhan yakon harus diganti sebab sudah tidak produktif lagi. Umbi yakon bisa Anda konsumsi secara mentah, ditambah sambal rujak ataupun dijadikan campuran kue sebagai bahan pemanis alami.

Nah, jika paitan, akarnya dapat tumbuh menjadi batang yang memiliki panjang diameter 1-2 cm. Bentuk akarnya bulat atau memanjang dengan permukaan halus dan berwarna putih kecoklatan. Selain berfungsi untuk menjadi batang di kemudian hari, akar paitan juga sebagai penyangga tumbuhan.

7. Khasiat Yakon dan Paitan

Sebagaimana yang sudah kita ketahui, yakon telah lama digunakan untuk pengobatan karena diketahui memiliki berbagai kandungan senyawa yang bermanfaat untuk mengatasi banyak penyakit seperti demam, infeksi, kolesterol hingga diabetes. Tiga senyawa utama yang ditemukan dalam daun yakon adalah endhidrin, uvedalin dan sonchifolin. Tiga senyawa tersebut diketahui mampu mengatur metabolisme glukosa sehingga membuat kadar gula darah Anda tetap stabil. 

Berbeda dengan yakon yang terkenal manfaatnya untuk bidang kesehatan, paitan lebih dikenal dalam bidang pertanian organik. Hal ini disebabkan paitan paitan memiliki potensi yang tinggi pada pemulihan kesuburan tanah ketika dimanfaatkan menjadi pupuk organik. Paitan juga memiliki unsur hara yang tinggi sehingga meningkatkan produktivitas lahan.

Jadi pada intinya ialah, baik yakon ataupun paitan memiliki manfaat ataupun kegunaannya masing-masing. Jika Anda sudah mengetahui perbedaan keduanya, maka Anda bisa memanfaatkan kedua tanaman tersebut dengan sebagaimana fungsinya.

Diabetes Melitus, Waspada Terhadap Sang Pembunuh Diam-Diam

Anda pasti pernah mendengar setidaknya satu kali dalam hidup 2 kata ini, yaitu diabetes melitus. Mengutip artikel dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, berikut ini merupakan penjelasan yang disederhanakan, diabetes adalah sebuah kondisi dimana tubuh mengalami peningkatan kadar gula darah disertai gangguan pengaturan karbohidrat, lemak dan protein akibat terganggunya produksi hormon insulin dalam tubuh. (http://www.p2ptm.kemkes.go.id/informasi-p2ptm/penyakit-diabetes-melitus). Bagi Anda yang berusia 50 tahun ke atas saat ini tak jarang pula menyebutnya dengan istilah kencing manis.

Atau menurut situs Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) diartikan sebagai berikut, diabetes adalah penyakit metabolik kronis yang ditandai dengan peningkatan kadar glukosa darah (atau gula darah), yang dari waktu ke waktu menyebabkan kerusakan serius pada jantung, pembuluh darah, mata, ginjal, dan saraf. (https://www.who.int/health-topics/diabetes).

 

Diabetes melitus (DM) dan apa yang perlu Anda ketahui tentangnya

Penyakit ini biasanya muncul tanpa memberikan gejala apapun, dan hal inilah yang membuat kita harus tetap waspada untuk menjaga kesehatan. Meskipun tanpa gejala, ada 3 hal yang harus Anda perhatikan dengan seksama karena bisa menjadi informasi awal tubuh Anda sedang mengidapnya.

Kami menyebutnya dengan istilah 3P yaitu poliuria, polidipsia, dan polifagia. Poliuria adalah kondisi dimana Anda sering buang air kecil terutama di malam hari karena kadar gula dalam darah yang tinggi. Sedangkan polidipsia sebuah keadaan dimana Anda menjadi sering haus saat tubuh berusaha mengimbangi dehidrasi akibat poliuria. Yang terakhir yaitu polifagia atau banyak makan dan merasa selalu lapar, hal ini timbul karena adanya perangsangan pusat nafsu makan di hipotalamus akibat kurangnya pemakaian glukosa di tingkat sel, jaringan, dan hati.

Kadang-kadang muncul pula keluhan seperti penglihatan yang tidak jelas dan buram, kesemutan yang terjadi pada tangan atau kaki, gatal-gatal pada tubuh (pruritus), juga berat badan turun tanpa sebab.

Gejala 3P dan beberapa gejala lain di atas sering muncul pada penderita DM Tipe 1, pada penderita DM Tipe 2 hampir tidak ada gejala yang muncul atau dikeluhkan. Biasanya baru diketahui beberapa tahun setelahnya, ketika telah terjadi komplikasi akibat perkembangan penyakit menjadi lebih serius.

Penderita DM Tipe 2 ini harus menjaga kesehatan lebih baik lagi karena pada umumnya lebih mudah mengalami infeksi, jika bagian tubuh terluka akan sukar sembuh, kemampuan penglihatan memburuk, serta ditemukan pula kasus yang menderita hipertensi, hiperlipidemia, obesitas, belum lagi komplikasi pada pembuluh darah dan syaraf.

 

Apa penyebab Diabetes Melitus?

Penyakit ini terutama disebabkan oleh beberapa hal yaitu sebagai berikut :

  1. Faktor genetis atau keturunan. Jika Anda memiliki riwayat keluarga dengan penyakit ini, ayah, ibu atau kakek dan nenek kandung, maka Anda juga berpotensi mengidap penyakit yang sama. Jadi memeriksakan kadar gula darah secara teratur lebih baik daripada Anda didiagnosis telah mengidapnya.
  2. Pola makan salah. Penderita diabetes umumnya memiliki kebiasaan makan tinggi karbohidrat, lemak serta kolesterol. Akibatnya nutrisi dari makanan tidak terserap sempurna. Belum lagi kebiasaan makan lalu dilanjutkan dengan langsung tidur di malam hari, hal ini sangat berbahaya karena menyebabkan penumpukan lemak dalam tubuh. Lemak inilah yang kemudian bertanggung jawab menyebabkan resistensi insulin sehingga kadar gula darah dalam tubuh tetap tinggi, akibatnya resiko mengidap diabetes meningkat. Usahakan mengkonsumsi makanan tinggi serat dan sayuran sehat.
  3. Terlalu banyak mengkonsumsi pemanis buatan. Kalau Anda sering meminum minuman kemasan satuan atau sachet semisal kopi sachet atau meminum dalam bentuk botol yang bisa langsung Anda minum sebaiknya Anda berhati-hati. Kenapa? Karena berdasarkan penelitian kadar gula (glukosa) berlebih dalam darah juga bisa disebabkan oleh pemanis buatan. Pemanis sederhana seperti gula pasir atau gula alami lainnya tidak memerlukan waktu lama untuk diserap oleh tubuh, sedangkan pemanis buatan akan bertahan lama dalam darah dan merusak sistem kerja insulin.
  4. Memilih camilan yang tidak sehat. Jika Anda tidak pintar-pintar memilih camilan dan cenderung memilih camilan dengan rasa manis seperti coklat atau es krim, maka akibatnya glukosa dalam darah meningkat. Pilihlah camilan sehat seperti buah, sayur ataupun biji-bijian (granola), dengan begitu tubuh Anda terjaga tetap sehat.

 

Bagaimana cara mengatasi atau mencegahnya?

Ada pepatah berbunyi begini, mencegah lebih baik daripada mengobati. Maka dari itu beberapa tindakan pencegahan berikut bisa Anda lakukan sebelum penyakit ini hinggap di tubuh Anda.

  • Memeriksakan kesehatan diri secara teratur. Ada baiknya seiring dengan bertambahnya usia atau jika merasa tidak fit dan ada sesuatu yang dirasa tidak beres pada tubuh Anda, lebih baik Anda pergi ke dokter dan segera memeriksakan diri. Mintalah surat pengantar dari dokter untuk pemeriksaan laboratorium yang penting seperti cek gula darah, cek kolesterol, serta tekanan darah dan jantung tubuh Anda. Deteksi dini seperti ini disertai kesadaran dan perubahan pola hidup dan makanan akan mencegah Anda jatuh sakit atau mengidap penyakit kronis.
  • Merubah pola hidup dan pola makan. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang beraktivitas secara fisik dan rutin berolah raga memiliki potensi mengidap penyakit ini 30-50% lebih rendah daripada mereka yang tidak berolah raga dan beraktivitas fisik. Merubah pola makan menjadi lebih sehat dengan mengurangi makanan tinggi gula, minyak dan berlemak serta memilih buah-buahan, sayuran sebagai camilan sehat akan menghindarkan Anda dari kencing manis.
  • Mengurangi atau menghentikan konsumsi pemanis buatan. Saya rasa di era yang serba instant ini akan sulit melakukan hal tersebut, namun semuanya kembali lagi mengenai pola dan kebiasaan Anda. Jika Anda terbiasa meminum minuman sehat dan cukup air putih setiap harinya, saya yakin penyakit-penyakit akan jauh dari bersarang dalam tubuh Anda. Bangunlah kebiasaan positif sejak dini, tanamkan pada keluarga, relasi dan anak-anak Anda agar generasi penerus Anda lebih sehat.



Jika Anda terlanjur mengidap diabetes melitus, maka Anda memerlukan pengobatan yang aman dan nyaman. Kami sebagai produsen kapsul daun yakon pertama di Indonesia sangat merekomendasikan Anda untuk mengkonsumsi Yacona Kapsul Herbal. Mengapa? Karena produk kami terbukti aman dan telah memiliki registrasi BPOM Indonesia. Jika ingin memesan silahkan klik tombol dibawah ini.

[cmsms_button button_link=”https://yaconaindonesia.co.id/” button_target=”self” button_text_align=”left” button_font_weight=”600″ button_font_style=”normal” button_border_style=”solid” animation_delay=”0″]PESAN SEKARANG[/cmsms_button]




Jika Anda masih perlu detail dan informasi lain mengenai produk kami silahkan baca artikel-artikel kami lainnya di website ini serta informasi produk kami disini

[cmsms_button button_link=”https://yaconaindonesia.co.id/” button_target=”self” button_text_align=”left” button_font_weight=”600″ button_font_style=”normal” button_border_style=”solid” animation_delay=”0″]DETAIL INFO[/cmsms_button]




TANPA OBAT YANG TEPAT RESIKO KOMPLIKASI DIABETES INI SEMAKIN MENINGKAT I

Mengonsumsi obat diabetes mungkin tidak benar-benar menyembuhkan diabetes karena pada dasarnya diabetes tidak dapat disembuhkan. Tetapi obat diabetes berperan dalam menjaga kestabilan gula darah dan meminimalkan resiko komplikasi. Apapun bentuknya, obat diabetes herbal atau berbahan kimia, sebaiknya selalu dikonsumsi rutin sesuai saran dokter agar resiko komplikasi juga dapat dihindari.

Pasien diabetes mengalami penurunan A1c sebanyak 1% ternyata mengalami penurunan kemungkinan kematian akibat diabetes sebanyak 21%, mengurangi resiko serangan jantung 14%, dan komplikasi microvascular sebanyak 37%. Jika hanya dengan 1% sudah cukup membawa dampak begitu besar bagi pasien diabetes, maka jika konsumsi obat dilakukan secara tertatur dan level A1c mengalami penurunan lebih banyak, kesehatan pasien dapat menjadi lebih baik.

Berikut ini adalah beberapa resiko lain yang mungkin terjadi jika diabetes tidak dikendalikan.

 

Penyakit jantung

Kematian akibat serangan jantung adalah yang paling banyak terjadi pada pasien diabetes. Komplikasi pada jantung sendiri termasuk di dalamnya adalah gangguan arteri coroner, sakit pada dada, serangan jantung, stroke dan atherosclerosis.

Untuk mencegah kondisi tersebut menjadi lebih parah adalah dengan menjaga kadar lipid (kolesterol dan trigliserida) selalu terkontrol dan memulai diet sehat.

Neuropathy

Neuropathy atau kerusakan syaraf, muncul akibat penumpukan glukosa dalam jumlah banyak pada darah, itulah mengapa penting sekali untuk menjaga kadar gula darah tetap terkontrol. Gula yang bertumpuk dalam darah akan merusak dinding kapiler yang menyuplai darah pada sel syaraf.

Gejala dari neuropathy biasanya tidak terlihat terlalu jelas, tetapi ada beberapa yang bisa menjadi petunjuk seperti kesemutan, mati rasa, rasa panas atau sakit pada beberapa bagian syaraf untuk waktu lama. Biasanya mulai terasa pada tangan dan kaki, lalu lanjut pada tungkai kaki dan lengan.

Nephropathy

Nephropathy atau kerusakan ginjal terjadi akibat ginjal bekerja terlalu keras untuk menyaring glukosa. Ginjal sendiri memiliki banyak syaraf pembuluh darah kecil yang mudah sekali rusak akibat kadar gula darah tinggi dalam waktu lama. Kerusakan pada ginjal akan terjadi secara bertingkat, stadium 3 tentu saja lebih parah stadium 1 dan 2. Pada stadium 5 pasien akan mengalami gagal ginjal dan harus melakukan cuci darah secara rutin.

Retinopathy

Retinopathy adalah kondisi ketika mata mulai mengalami kerusakan akibat penumpukan gula yang merusak pembuluh darah di belakang mata. Kerusakan mata dapat terjadi secara bertahan atau cepat dan pada akhirnya mengarah pada kebutaan seiring berjalannya waktu.

Selain retinopathy pasien diabetes yang tidak rutin mengonsumsi obat untuk mengendalikan gula darah juga akan mengalami katarak dan glaucoma. Rutin memeriksakan kesehatan mata pada dokter spesialis mata adalah cara utama untuk menghindari kerusakan mata akibat diabetes selain dengan obat.

 

Baca juga: https://yaconaindonesia.co.id/manfaat-green-tea-sebagai-obat-herbal-untuk-diabetes/